Posts

Showing posts from November, 2021

Film Pendek "KTP" yang Mengandung Makna Tersirat

Image
Film Pendek yang berjudul KTP ini menghadirkan cerita tentang peran seorang abdi negara bernama Darno yang merupakan PNS kecamatan. Beliau datang ke daerah pelosok desa untuk mensosialisasikan salah satu program pemerintah yaitu kartu Kesehatan bagi masyarakat bawah yang sudah lanjut usia. Akan tetapi untuk memiliki kartu Kesehatan tersebut seluruh warga Indonesia sebelumnya diwajibkan untuk memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP). Dikarenakan warga yang akan didata tersebut sudah lanjut usia atau sepuh maka Darno membantu untuk mengisi formulir data pribadinya. Warga lanjut usia itu bernama mbah Karsono. Darno mulai bertanya data pribadi yang harus dijawab oleh mbah Karsono. Setelah memberikan beberapa pertanyaan, maka sampailah pada kolom pertanyaan agama yang dianut oleh mbah Karsono. Beliau menjawab bahwa agamanya ialah kejawen . Akan tetapi agama yang dianut oleh mbah Karsono itu tidak termasuk ke dalam kategori 6 agama yang tertera di formulirnya dan bukan agama yang telah diaku

Bangga Menjadi Warga Negara Indonesia

Image
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Hai semua, kembali lagi di blog saya. Gimana kabarnya nih? Semoga dalam keadaan baik-baik saja dan sehat wal 'aafiat ya.. Aamiin.. Di postingan ini, saya akan bernarasi tentang kebanggaan saya sebagai salah satu warga Negara Kesatuan Republik Indonesia yaitu suatu negeri nan elok dan subur yang sangat saya cintai.  Indonesia adalah negara kepulauan terbanyak dan terbesar di dunia, karena memiliki ribuan pulau dan garis pantai yang begitu panjang. Oleh karena itu, Indonesia sering disebut sebagai negara Archipelago.  Indonesia juga terletak di wilayah yang sangat strategis, yaitu di antara dua benua (Asia dan Australia) dan dua samudera (Hindia dan Pasifik) yang menyebabkan Indonesia berada di posisi silang dunia sehingga menjadi wilayah yang ramai disinggahi oleh bangsa lain. Indonesia memiliki iklim tropis (hujan dan kemarau) karena letaknya berada di lintasan garis khatulistiwa.  Indonesia adalah negara yang memiliki luas hutan t

Tujuan NKRI

Image
            Berdasarkan latar belakang terbentuknya Indonesia, dimana Proklamasi Kemerdekaan Indonesia tanggal 17 Agustus 1945 merupakan awal berdirinya NKRI.   Dapat   d isimpulkan bahwa NKRI merupakan suatu bentuk negara yang terdiri atas wilayah yang luas dan tersebar dengan bermacam adat, suku, keyakinan serta budaya yang memiliki tujuan dasar menjadi bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur .  Nilai-nilai persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bangsa Indonesia juga secara jelas dapat dipahami dari dasar negara Pancasila dan konstitusi negara, UUD Negaea Republik Indonesia Tahun 1945. Tujuan negara secara umum adalah menyelenggarakan kesejahteraan dan kebahagiaan rakyatnya. Tujuan negara merupakan pedoman dalam menyusun dan mengendalikan alat perlengkapan negara serta mengatur kehidupan rakyatnya. Tujuan dari tiap-tiap negara dipengaruhi oleh tempat, sejarah pembentukan, dan pengaruh dari penguasa negara yang bersangkutan. Dengan mengetahui tujuan negara, kita d